Merayakan Cinta di Pulo Cinta (Review, Biaya, Giveaway!)

Prolog

Teman-teman mungkin sudah tau ya, seharusnya saya dan suami merayakan wedding anniversary kami bulan ini di Santorini, seperti yang sudah saya impikan selama bertahun-tahun. Tapi terpaksa batal karena suami ada urusan yang tidak bisa diwakilkan, yang dapat mempengaruhi masa depan serta hajat hidup orang banyak. Cerita lengkapnya sudah saya tulis di sini: Santorini Dream. 

Tapi Tuhan Maha Baik, Ia memberikan kami penghiburan yang sangat indah: merayakan cinta di Indonesia rasa Maladewa: Pulo Cinta 😍  Sebuah eco-resort berbentuk hati/cinta (heart/love) yang keindahannya belakangan ini tengah melegenda terutama di kalangan blogger dan penggiat sosial media. Tempat ini juga sudah masuk dalam bucket list saya sejak pertama kali saya "menemukannya" di facebook pertengahan tahun lalu. 




 


Tepat di hari yang seharusnya kami berangkat ke Yunani, saya dan kakak saya bertemu dengan Pak Tony, Presiden Direktur Pulo Cinta. Kami diperkenalkan oleh adik bungsu saya yang pernah meliput Pulo Cinta untuk stasiun televisi tempatnya bekerja. Ternyata Pak Tony kenal dengan almarhum Papa saya, beliau membeli restoran tempat papa bekerja. Beliau bilang ke adik saya, "Oh saya kenal, orang baik ayahmu." 😇  Di hari itu juga Pak Tony mengundang kami untuk menginap selama 3 hari 2 malam di Pulo Cinta 😍 




Tentu saja kesempatan itu tidak saya sia-siakan. Saya langsung menetapkan untuk menginap di hari ulang tahun pernikahan kami yang kebetulan jatuh pada akhir pekan. Namun pada waktu menginap itu saya sama sekali tidak update apapun di media sosial, meskipun wifi di sana lancar jaya. Sebab pada waktu bersamaan, banyak tim tiketdev yang harus kerja lembur. Rasanya kurang empati kalau kami posting liburan sementara mereka pada lemburan. Bagaikan posting makanan minuman di siang bolong bulan ramadhan 😅 Jadi kami postingnya usai liburan saja saat suami sudah ngantor lagi. 


Sampai ditanyain Mbak Celia :)


Mengenal Pulo Cinta langsung dari pemiliknya

Pada pertemuan makan siang di Kemang Village hari itu, saya berkesempatan untuk mengenal lebih jauh tentang Pulo Cinta langsung dari pemiliknya. Pak Tony sudah lama berpengalaman di bidang hospitality, namun Pulo Cinta ini adalah proyek perdananya dalam membangun dan mengelola eco resort. Benchmarknya adalah Bora Bora dan Maldives, namun dengan harga yang lebih terjangkau. Dibangun dalam waktu setahun, dan resmi dibuka oleh Menteri Pariwisata pada Januari 2016. 

Saya bertanya, apa alasan utamanya memilih lokasi di Sulawesi. Beliau menjawab, alasan pertama ingin membuktikan kemampuan bahwa kita bisa menciptakan satu destinasi wisata di daerah antah berantah selain Bali, Lombok, Sumba, Komodo. Karena Indonesia ini kan kaya raya, kenapa hanya daerah-daerah itu saja yang sudah pernah dieksplor sama bule baru orang Indonesia ikut-ikutan. Menurutnya, kita sebagai orang Indonesia bisa kok mandiri dan tidak bergantung sama orang asing. Pak Tony sendiri asli Indonesia, beliau lahir dan besar di Semarang, sampai usia 17 tahun pindah ke Jakarta. 


Ketika saya tanyakan, apa tantangan terbesar selama membangun dan mengelola Pulo Cinta, beliau mantap menjawab: sumber daya manusia. "Sebab saya sengaja tidak mengambil SDM dari Jakarta atau Bali, tapi dari masyarakat sekitar pulau. Hanya satu manajer dari kota Gorontalo. Jadi kami didik mereka benar-benar dari nol." Pak Tony ingin dengan adanya Pulo Cinta ini bukan hanya mendorong kemajuan Pariwisata Sulawesi Utara, tapi juga membuka rejeki bagi penduduk asli di sekitarnya. 🙌






Apa itu Pulo Cinta ? 

Pulo Cinta adalah sebuah eco resort yang dibangun di atas pulau mini asli berbentuk hati. Perlu diingat bahwa Pulo Cinta ini bukan gugusan kepulauan seperti negara Maldives yang terdiri dari pulau-pulau kecil ya. Pulo Cinta ini hanya terdiri dari 15 villa ramah lingkungan yang dibangun di atas air. Pulau kecil berbentuk cinta ada di tengah-tengah ke-15 villa tersebut yang difungsikan sebagai restoran & lounge. Dari atas, tampilannya seperti ini: 


Pulo Cinta landscape taken from our drone 


Di mana letak Pulo Cinta ? 

Pulo Cinta terletak di Boalemo, Gorontalo, Sulawesi Utara, Indonesia. 





Bagaimana transportasi menuju Pulo Cinta ? 

Awalnya saya pikir perjalanan ke Pulo Cinta dari Jakarta bakalan melelahkan. Ternyata nggak sama sekali lho. Sesuai saran Pak Tony, saya pilih pesawat Batik Air dari Jakarta langsung ke Gorontalo tanpa transit jam 02:10 dinihari (lihat itinerary di bagian biaya). Tiba di Gorontalo jam 06:10 langsung dijemput sopir dengan mobil Camry untuk melanjutkan perjalanan darat sekitar 2 jam. Saya sempat bingung, kok dijemputnya pakai sedan, memangnya medannya nggak susah? Ternyata, akses jalan dari bandara menuju dermaganya mulusss. Saya sampai lelap tidur hampir di sepanjang perjalanan. Maklum, selama di pesawat tadi saya keasyikan nonton film yang ada di entertainment system Batik Air, jadi lupa tidur deh hehehe. 

 



Setelah perjalanan darat 2 jam, dilanjutkan dengan menyeberang laut menggunakan yellow boat selama kurang lebih 15 menit. Boatnya nggak ngebut kayak waktu ke Maldives dulu yang ngeri-ngeri sedap. Ini smooth dan stabil, ombaknya hampir nggak ada. Jadi kalau ada yang nanya aman nggak ajak anak2, aku bisa bilang aman banget kok! Hanya saja menurut saya sebaiknya tunggu sampai anaknya sudah nggak balita deh biar nggak rempong dan was2 selama di pulau. Oya waktu itu penumpangnya hanya kami berdua, jadi serasa naik kapal pribadi saja :)) 





Seperti apa kamar villa di Pulo Cinta ? 

Semua cottage yang ada di Pulo Cinta ini over-water villa. Artinya, dibangun di atas permukaan air. Jadi bangun2 bisa langsung nyemplung ke laut :)) Kalau di Maldives, villa model ini mahal banget, bisa puluhan juta per malamnya. Di sini? Nanti cek biaya di bawah ya. Sekarang saya mau kasih lihat dulu kamarnya seperti apa... 




Bean bags di ruang depan menghadap ke barat untuk sunset view

Kamar mandi luas dengan shower

Tempat tidur menghadap timur dengan pemandangan laut dan sunrise di pagi hari

Ornamen di atas tempat tidur itu adalah lampu malam

Ada TV cable di pojok sana

Kamar ini nggak ada AC dan memang nggak butuh karena sudah ademmm 

Hampir semua jendelanya bisa dibuka lebar seperti ini

Pemandangan ke laut lepas. Mau ngapain juga bebas nggak ada yang bisa ngintip ;) 

Tetangga sebelah :)) 


Bagaimana makanan dan minuman di Pulo Cinta ? 

Menginap di Pulo Cinta berarti kamu nggak perlu bawa makanan apa-apa. Karena biaya yang kamu bayarkan sudah termasuk sarapan, makan siang, makan malam, snack, dan free flow drink (air mineral, teh, kopi). Kamu bisa makan di resto & lounge yang ada di tengah pulau, atau bisa juga minta diantarkan ke kamar tanpa tambahan biaya apapun. Makanannya variatif: ikan, ayam, sayur, buah. Porsinya banyak sampai sering nggak habis. Rasanya nikmat, asli masakan khas Sulawesi. Saya ketagihan cumi panggangnya yg empuk. Mereka juga punya instagram khusus untuk ini, follow aja akunnya: Pulo Cinta Culinary.  


Cumi panggang empukkk

Soto


Minta diantar ke kamar 

Ayam bumbu kacang 

Ayam bumbu kuning

Tahu kacang panjang 

Sayur sawi

Nasi goreng bungkus omlette

Suami ketagihan pepayanya yang manis banget

Kalau mau lebih spesial bolehlah bawa minuman sendiri. Saya dan suami kebetulan dapat kiriman anggur lokal Bali Sababay Wine dari COO-nya, Yohan Handoyo. Makan malam romantis di tepi pantai dengan setting bunga-bunga dan sajian barbeque dilengkapi dengan sweet red wine Ludisia yang sungguh nikmat sekali... Saking nikmatnya sampai nggak rela waktu mau disita di bandara, jadi dihabiskan saat itu juga, dan itu baru jam 6 pagi, hahaha.. 


Candle light dinner with decoration

My love

I'm forever grateful to have you in my life 

This one is sooo good! Ludisia sweet red wine by Sababay 

Yes, we finished this one the next day, at 6am! 


Apa saja aktivitas selama di Pulo Cinta ? 

Ngapain aja di sana? Ih, kepo deh kamu. Ehehe. 

Heaven on earth 

Kalo yang honeymoon atau hornymoon sih ya leyeh-leyeh aja di kamar sambil ngobrol dan mimik2 cantik. 




Swimming, snorkeling, sunbathing..
Sebuah kiriman dibagikan oleh Nuniek Tirta (@nuniektirta) pada

Watching sunset from the deck..
Sebuah kiriman dibagikan oleh Nuniek Tirta (@nuniektirta) pada


Main ayunan..

And our favorite: stargazing! 


Berapa biaya menginap di eco resort Pulo Cinta ? 

I know I know, ini pasti info yang paling ditunggu-tunggu pemirsa. Hahaha. 

Ini saya copas infonya langsung dari Pak Pascal, Managing Directornya ya. 

1 Bedroom Villa
Tersedia : (10 unit)
Area Villa    : 92 meter persegi
Harga Villa :
Rp 3,500,000.-/malam/villa (Hari Biasa)
Rp 4,500,000.-/malam/villa (Sabtu & Minggu)

Harga di atas untuk 2 orang

Harga termasuk :

• Antar Jemput Airport (2 jam perjalanan darat dari airport ke dermaga  & 15 menit perjalanan dengan boat ke Pulocinta) berlaku untuk minimum menginap 2 malam
• Biaya antar jemput Airport untuk tamu yang hanya menginap 1 malam Rp. 500.000,-
• Romantic Dinner (minimum menginap 2 malam)
Makan pagi, siang, malam dan Snack
• Kopi, Teh & Air Mineral
Peminjaman alat snorkeling

Untuk villa type lain dan lebih dari 2 orang, silahkan kontak langsung ke sini: 


PULO CINTA ECO RESORT 

Boalemo, Gorontalo - Indonesia 

Google Earth 0,4503 N/ 122.293 E 

phone : +62 85888211121 

email : heaven@pulocinta.com 
Website : PuloCinta.com


Instagram : Pulo Cinta

Silauuu 

Berapa total biaya bulan madu 3 hari 2 malam di Pulo Cinta ? 

Beli tiketnya di Tiket.com pastinya

2 tiket pesawat Batik Air Jakarta - Gorontalo PP (2.404.000 x 2) = 4.808.000
1 Bedroom Villa 3 hari 2 malam Sabtu & Minggu (4.500.000 x 2) = 9.000.000


Total biaya bulan madu 3 hari 2 malam di Pulo Cinta untuk 2 orang = Rp13.808.000 

Biaya tersebut bisa lebih murah lagi kalau kamu pilih penerbangan yang lebih murah tarifnya. Saya dan suami sengaja pilih yang itu karena direct tanpa transit, dan dipilih jamnya yang nggak perlu cuti kerja :) 

Udah itu aja biayanya? Iya, itu aja. Nggak ada pengeluaran lainnya, karena makan minum dan biaya transportasi darat dan laut menuju ke sana sudah termasuk semua (all inclusive). 

Kecuali kalau mau tambah island hopping, biayanya 750.000 per kamar (2 orang). Kalo di Maldives biaya segitu tuh nggak cukup untuk snorkeling 1 orang (USD 60++). Baca juga: Berapa Biaya Liburan ke Resort di Maldives Sekeluarga?


Sebuah kiriman dibagikan oleh Nuniek Tirta (@nuniektirta) pada


GIVEAWAY!!!

Daaan sesuai janjiiii....



Yesss, here's the giveaway: 


WIN 3 DAYS 2 NIGHTS FREE STAY FOR 2 PERSONS AT PULO CINTA 
(Worth up to IDR 9 million!)
*Valid on weekdays or weekend from August to October 2017 

Karena hadiahnya nggak murah, dapetinnya juga harus usaha dong yahhh :) 

Simak baik-baik caranya: 
  1. Follow instagram @pulocinta dan @nuniektirta
  2. Repost salah satu (atau beberapa juga boleh) foto/video #nutsinpulocinta yang ada di instagram @nuniektirta.
  3. Pada caption, jawab pertanyaan ini: 
    1. Kenapa kamu pilih foto/video tersebut? 
    2. Sebutkan judul postingan di BLOG nuniek.com ini yang menurutmu paling berkesan, dan jelaskan alasannya.  
    3. Mention orang yang mau kamu ajak kalau kamu menang, and tell us what's so special about him/her. 
  4. WAJIB sertakan hashtag #nutsharespulocinta agar bisa terdata (perhatikan ejaannya).
  5. DILARANG MASS TAGGING DAN SPAM (akan diblock). 
1 pemenang akan dipilih oleh saya dan tim Pulo Cinta berdasarkan kualitas jawaban, dan akan diumumkan pada tanggal 20 Juni 2017. Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. 

Good luck! 

Cheers,
Jakarta 02 Juni 2017
Nuniek Tirta -cinta Pulo Cinta- 


Bersama Cinta di Pulo Cinta


Post a Comment

8 Comments

  1. So sweet.. Happy anniversary ya mbaaa, all the best. Semoga langgeng hingga akhir hayat. Giveawaynya menggiurkan. Lihat semua foto keren disini, jadi kepengen banget bisa sampai pulo cintaa. Hopee :)

    ReplyDelete
  2. Samara smp akhir y mba,,,.ikut bahagia juga😘😘 mau ikutan ah semoga milik mau honey bulan juga spt mba nunik

    ReplyDelete
  3. Hai mba Nuniek, wah ingin sekali menikmati Pulo Cinta ini. Bener-bener bikin ngiri. HIhihii. SUkses GA-nya mba :)

    ReplyDelete
  4. Mbak Nuniek, astaga aku ngiler banget liat Pulo Cinta. Biaya ke sana mahal ya tapi sebanding dengan yang dilihat dan dirasa. Pengalaman luar biasa pastinya kalau ke sana.

    Travelerien.com

    ReplyDelete
  5. Aku baca post ini kalau ditanya ya inget sama kak cumi dia pernah ke sini dan memang bagus. Walau aku belum pernah ke sana ya hehe..

    Salam kenal mbak nuniek, akhirnya honeymoon gak tertunda.

    www.deddyhuang.com

    ReplyDelete
  6. Wajib ikutannnn nih... Keren banget tempatnya soalnya, hihihi..

    ReplyDelete
  7. Amazing banget mba,love the view, food and love you shared..

    ReplyDelete